OTY 52. Fans

609 154 33
                                    

Title 'penulis bestseller' berhasil didapatkan Yerisha dalam sekejap, penjualan novelnya sangat laku keras di berbagai toko buku

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Title 'penulis bestseller' berhasil didapatkan Yerisha dalam sekejap, penjualan novelnya sangat laku keras di berbagai toko buku. Selain karena memang ceritanya menarik, sosial media berperan penting menyebarkan informasi tentang novel Yerisha sehingga orang-orang yang penasaran berbondong-bondong ke toko buku demi menuntaskan rasa penasaran mereka. Berkat keberhasilannya itu, pihak penerbit mengadakan jumpa fans dengan pembacanya di salah satu toko buku terkemuka.

Awalnya panitia hanya menyediakan sekitar 100 kursi untuk pembaca novel Yerisha, namun yang datang di luar dugaan lebih banyak. Bukti kesuksesan novel Syair Untukmu begitu nyata. Orang rela berdesakan untuk melihat si penulis novel Syair Untukmu yang menjadi buah bibir.

Begitu Yerisha dipanggil untuk naik ke panggung, mereka semua memanggil nama Risha Sagara sembari bertepuk tangan dengan heboh. Decak kagum tak berhenti bergema saat melihat sosok asli Risha Sagara yang telah menyihir para pembaca lewat tulisannya. Risha Sagara yang bertubuh mungil, dengan dress selutut dan dipoles makeup tipis membuat siapapun dengannya. Risha Sagara cantik dengan caranya.

Sesi pertama, yaitu sesi Risha Sagara menceritakan isi novelnya, sekaligus mengatakan hal apa yang ingin dia sampaikan lewat 'Syair Untukmu'

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Sesi pertama, yaitu sesi Risha Sagara menceritakan isi novelnya, sekaligus mengatakan hal apa yang ingin dia sampaikan lewat 'Syair Untukmu'. Sesi pertama, lebih senyap karena pengunjung memperhatikan setiap detail ucapan Yerisha.

Sesi kedua adalah tanya jawab, di mana MC, memilih beberapa orang yang diberi kesempatan bertanya soal novel Syair Untukmu kepada penulisnya langsung. Antusiasme begitu tinggi, terbukti dengan begitu banyaknya orang yang mengangkat tangan untuk bertanya.


"Untuk kak Yerisha, sebelumnya terimakasih sudah membuat cerita seindah Syair untukmu."

Yerisha menyunggingkan senyuman, mendengar pujian penanya pertama.

"Yang ingin saya tanyakan adalah apakah novel Syair Untukmu akan ada lanjutannya? Syair untukmu kedua begitu? Karena aku sebagai pembaca merasa surat yang ditulis Elsha untuk Arjuna, seperti sebuah kode bahwa kisah Elsha dan Arjuna masih berlanjut. Saya tim Elsha dan Arjuna btw, kalau itu benar. Saya akan sangat bersyukur."

"Bagaimana kak Risha, mau langsung dijawab?" tanya MC.

Yerisha mengangguk lalu mengambil mikrofon. Dia memperhatikan orang-orang di depannya yang menunggu dengan antusias.

ODE TO YOUWhere stories live. Discover now