6. Di Pertemukan Kembali

39.4K 2.1K 13
                                    

Hai, makasih yaa udah mau mampir dan baca ALNARA. Sebelum ke inti ceritanya biasakan dulu buat vote kalau kalian suka, dan ramein komennya biar makin serius🎉

SILAHKAN MEMBACA SEMUANYA

**

Pagi ini, lumayan cerah. Langit biru tidak berawan. Kumpulan murid Tunas Nangsa pun sudah siap sedia untuk menjadi suporter Nara dan Daren di pertandingan taekwondo antar sekolah.

Rasa gugup kian menyelimuti Nara, sudah lama sekali ia tidak mengikuti lomba taekwondo antar sekolah. Hanya antar tempat latihan yang sering ia ikuti. Pak Danu datang menghampiri Nara dan Daren yang tengah duduk di pinggir lapangan.

"Sudah siap berangkat?" Pak Danu memastikan.

"Siap pak!" jawab Nara dan Daren, kompak!

"Baik, kalau begitu sebelum berangkat kita berdoa terlebih dahulu. Untuk keselamatan di jalan dan semoga kalian memenangkan perlombaan ini. Berdoa di mulai!"

Semuanya,  baik suporter ataupun perwakilan lomba ikut berdoa sesuai agama yang di anut masing-masing. "Berdo'a selesai!"

Setelah itu suporter mulai meninggalkan lapangan dan bersiap untuk pergi ke SMA Binar Bangsa memakai kendaraan pribadi. Ada yang membawa motor ada juga mobil.

"Kalian mau ikut kendaraan guru apa mau sendiri?" tanya Pak Danu.

"Sendiri dong pak," jawab Daren.

"Baik kalau begitu. Mari kita meluncur!!"

****

Jauh dari dugaan Nara,  ternyata sudah banyak sekali murid-murid dari sekolah lain yang berdatangan. Ramainya melebihi pasar!

Cewek itu mengikat rambutnya di belakang dan juga memakai ikat rambut hitamnya di pergelangan tangan kanannya.

"Bissmillah!"

Nara keluar dari mobil hitam miliknya sembari menentang tas ransel miliknya. Seketika murid-murid lain menatapnya takjub ke arah perempuan itu. Wajah dengan visual yang sempurna tersaji dengan manisnya di hadapan mereka. Dan pastinya wajah Nara yang terlihat sangat natural tanpa make up yang berlebihan.

"Seketika gue insecure banget liat muka dia."

"Beuh! Cakep bro. Gebet aja kuy!"

"Sikat broo!!"

Bisikan-bisikan itu hanya di anggap angin lewat oleh Nara, bukan sombong, tapi di ladeni pun untuk apa? Ia tidak pernah memaksakan orang lain untuk menyukainya apalagi mengagumi kecantikannya.

"Jangan geer dulu karena banyak yang suka sama lo!" bisik Daren tiba-tiba.

"Lo ngapain deket-deket gue?"

"Ga ada pembatas, jadi bebas!"

Dari pada mendengarkan ucapan Daren yang tidak jelas, Nara memilih berjalan di samping Pak Danu agar Daren berhenti bicara dan mengganggunya. Wajah Nara terlihat sangat santai tapi jangan salah kalau dalam hatinya ia juga merasa minder dan takut gagal dalam perlombaan ini.

Rombongan Pak Danu berjalan beriringan menuju gedung olahraga yang sudah terlihat sangat ramai yang mulai memasuki gedung. Nara meringis saat kakinya hampir jatuh terkilir karena tidak sengaja menginjak tali sepatunya sendiri.

"Pak duluan aja, saya nyusul, ini benerin dulu tali sepatu, " pinta Nara, cewek itu tidak mau rombongannya harus menunggu dan memunculkan kemacetan nantinya.

"Baik kalau begitu jangan nyasar ya Ra!"

"Siap pak!"

Nara langsung menepi ke tempat duduk di koridor sekolah tersebut dan mengikat tali sepatunya yang copot tadi. Setelah selesai perempuan itu langsung bergegas menuju gedung olahraga.

Brukk!

"Sorry, gue gak sengaja!" ucap Nara, perempuan itu tidak sengaja menabrak bahu seseorang karena terburu-buru.

"Nara?"

Nara langsung menoleh ke arah lelaki yang bertubrukan dengannya tadi, ternyata Aldran! Nara terkejut ketika melihat cowok itu, dan ternyata Aldran masih mengenalnya.

"Permisi!" Nara lansung pergi dari tempat itu dengan terburu-buru.

"Eh Ra!" Percuma saja Aldran memanggil Nara, perempuan itu tidak akan berbalik.

"Nara siapa sih?" Kepo Iam.

"Dia rival gue waktu balapan kemarin, yang gue ceritain di basecamp!"

*****

Terimakasih buat kalian yang sudah baca chapter Alnara ini sampai selesai... 💛

Masih banyak kekurangan dalam cerita ini dan kritik saran kalian akan aku terima sebagai pelajaran.

Jangan lupa beri dukungan dengan vote dan juga komentar.  Selamat bertemu di chapter selanjutnya all.

Follow Instagram :
elsiiftr
wattpad.els
alnara.official
aldran_gidbadesta
naraalmira
iamrafanugrah
adinugreas
nesa_.alfira
mellyatrina
kevin.arkaraza
helen_iel

Salam hangat : ku pengagum popcorn caramel🤣💛

VISUAL NARA DAN ALDRAN
⬇️


ALNARA [COMPLETE]Donde viven las historias. Descúbrelo ahora