35. [RB #1] NOVEMBER 2020

240 62 14
                                    

"Aku pingin baca buku, tapi masih bingung buku apaan yang bagus. Terus ... aku juga nggak punya duit buat beli."

Sesuai judul [RB #1] yang berarti Rekomendasi Buku #1, aku akan membagikan semua buku yang kubaca setiap bulannya supaya bisa memudahkanmu memilih mana yang cocok dengan selera.

Btw, ini sebenarnya mau kuupload november kemarin, tapi aku lupa terus :')

Ah! Apakah semua bukunya bisa diakses gratis?

Oh, tentu. Buku-buku di bawah ini kebanyakan kubaca lewat aplikasi ipusnas (memang ada sih yang beli, tapi jujur saja akhir-akhir ini pemasukanku kurang, sehingga aku beralih jadi pembaca online). So, kamu (terutama yang enggak punya duit kayak aku), cuma perlu merelakan beberapa MB kuota buat mendownload buku.

Nah, untuk yang belum tahu, Ipusnas adalah aplikasi perpustakaan nasional resmi yang dikeluarkan pemerintah untuk menunjang aktivitas membaca para pemakainya. Kamu bisa download aplikasinya di Play Store. Cara pakainya gampang, tinggal ketik judul buku, dan tekan "pinjam" sebelum kamu diarahkan untuk mendownload file buku. Kamu diberi waktu lima hari buat membaca, lalu nanti file buku akan hilang dengan sendirinya.

Okay, yuk langsung tengok daftar buku yang kubaca di bulan November versi aku:

Ups, sebelumnya, review yang kutulis di sini enggak detail yaa. Detailnya ada di Goodreads. Kamu bisa cek akun Goodreads-ku di bio Wattpad.

1. The Book of Forbidden feeling - Lala Bohang

[Tersedia dia Ipusnas] Awalnya kukira ini novel, tapi ternyata isinya mirip seperti curahan hati seorang cewek yang sedang patah hati

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

[Tersedia dia Ipusnas] Awalnya kukira ini novel, tapi ternyata isinya mirip seperti curahan hati seorang cewek yang sedang patah hati. Mungkin bisa dikategorikan senandika, karena tiap part pendek-pendek. Bukunya pakai bahasa Inggris, tapi narasinya sangat ringan, sehingga enggak usah bolak-balik buka kamus. Kalau kamu pecinta senandika atau hal-hal yang bersifat melankolis, sentimentil, ilustrasi atau gambar unik yang sifatnya surealisme, kamu bisa coba baca buku ini. Rate pribadi: 3,2/5.

2. Gadis Kretek - Ratih Kumala

 Gadis Kretek - Ratih Kumala

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
𝐉𝐀𝐃𝐈 𝐏𝐄𝐍𝐔𝐋𝐈𝐒 𝐆𝐈𝐍𝐈 𝐀𝐌𝐀𝐓 Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang