AGASKA | Chapter 37 - GREEN DAD

2.2K 181 111
                                    

"Kalau begini akupun jadi sibuk."

"BERUSAHA MENGEJAR-NGEJAR DIA!"

Dave yang memainkan langsung memberi kode pada Ucok dan Dudung.

"Matahari, MENYINARI! Semua PERASAAN cinta? TAPI mengapa HANYA aku YANG DIMARAHI" nyanyi ketiganya yang lebih mirip mengajak tawuran.

"Di musim panas merupakan hari-"

"BERMAIN GEMBIRA!!!" teriak Ucok dan Dudung setelah bagian Dave.

"Sang gajah terkena flu." Dave menyodorkan botol minum pada keduanya.

"PILEK TIADA HENTI-HENTINYA!!!"

"Sang beruang tidur dan tak ada yang-"

GEBRAK!!!

"ALLAHUAKBAR BEH! ISTIGHFAR!" teriak Ucok terkejut saat sebuah panci melayang, nyaris mengenai Alex yang sedang tertidur.

"Gue yang istighfar liat kelakuan lu pada! Gak pagi, gak siang, gak malem! Bikin onar aje kerjaannya! Sono balik ke ketek mak-"

"Ini panci siapa?"

"Elu juga! Kuping apa cantelan panci?! Dari tadi jajaran tuyul teriak-teriak lu masih bisa ngorok! BUDEK amat!" omel Babeh membuat Alex menganga.

"Ahmad?" sebut Dudung.

Adik kelas yang bernama Ahmad menoleh.

"Alex salah apa-"

"Banyak salah lu! Sono balik! Sungkeman ama adek-adek lu!" usir Babeh dengan sapu masih diangkat.

"Lanjut?" tanya Ucok saat Babeh sudah pergi.

Semua mengangguk.

"Sang beruang tidur dan tak ada?" Ucok masih tidak kapok.

"YANG BERANI GANGGU DIA-"

BYUR!!!

"MAKAN TUH AER!" teriak Babeh sambil menyemprot selang kearah remaja-remaja itu.

"Mau tidur aja gak tenang," kesal Alex sambil membanting panci Babeh.

"PANCI GUE RUSAK GANT 10 LU YE!"

Alex terdiam saat gagang panci terpisah.

Revan menepuk bahu Alex sebelum kabur dari semprotan air Babeh dan berbisik, "makanya lo berakhlak dikit, tunggu kiamat, baru dah lo bisa tidur tenang."

***

"Jika kau tak mau, kan ku buat kamu mau. Jika kau tak cinta, kan ku buat kamu cinta. Tenang saja, tenang saja, ku pastikan kau jadi pacarku, minggu depan," nyanyi Agatha sambil menonton video chat lucu pasangan remaja yang sedang tren.

"Ska."

"Denger."

Agatha mendengus kesal.

"Kenapa?" tanya Alaska yang mendengar dengusan kesal Agatha.

"Dasar gak peka," kesal Agatha membuat Alaska bingung setengah mati.

Cewek gak jelas, batin Alaska.

***

"Agatha rencana lanjut kemana?" tanya Rossa sambil menaruh sayur ke piring Agatha.

"Eh jangan Tante! Aku udah ken--"

"Makan aja," potong Rossa.

"Saya lagi diet Tan," alasan Agatha.

AGASKA Where stories live. Discover now