Chaptet 47 : 'Shaking' Journey.

110 18 6
                                    

Red, OtakUdang, dan MissV bertanya - tanya kepada Npc dwarf yang mereka temui tentang monster yang tertidur di dalam tambang, para dwarf yang mereka tanyai memberikan jawaban yang sama.

Hingga akhirnya mereka dihentikan oleh beberapa penjaga kerajaan Taragan.

Kemudian mereka disuruh untuk mengikuti penjaga kerajaan itu, mereka diantar menemui raja dari para dwarf, raja dari kerajaan dibawah gunung, King Frogon.

Wajah sang raja ditumbuhi jenggot, tidak terlalu panjang, sehingga membuat terlihat cukup muda, pakaian khas raja miliknya membuatnya terlihat sangat berwibawa, terutama dengan mahkota emas dikepalanya itu.

"Petualang, kalian dihadapan raja, tunjukkan rasa hormat kalian." ucap penjaga yang mengantar mereka.

Sang raja mengangkat tangannya, membuat sang penjaga itu menunduk hormat dan berjalan pergi.

Kini hanya ada sang raja, beberapa penjaga yang berjaga di depan pintu masuk ruangan raja itu.

Red dkk hendak berlutut, tapi sang raja langsung menghentikan mereka.

"Jadi kalianlah yang bertanya - tanya tentang monster itu?." tanya sang raja.

Mereka bertiga mengiyakannya.

Sang raja menghembuskan nafas panjang.

"Mulut memang sulit untuk diam ya." ucap sang raja dwarf itu.

"Aku sebetulnya ingin ini menjadi rahasia, agar tidak menjadi kepanikan, tapi entah bagaimana informasi selalu bocor." lanjutnya.

Matanya yang tajam menatap kearah Red dkk secara bergantian.

Red dan yang lainnya masih diam saja, mereka tidak tahu kenapa mereka dipanggil kemari, mereka mengira bisa saja mereka akan dieksekusi karena ingin tahu.

"Hmm..."

"Bagaimana menurut kalian?, ingin melihat sang monster?." tanya sang raja.

[Dwarven King, Frogon ingin mengantar kalian melihat sang monster yang berdiam didalam tanah. Terima? Y/N.]

Mereka bertiga dengan cepat mengiyakan tawaran dari sang raja.

"Tapi kalian harus berjanji satu hal."

"Apa itu yang mulia?." tanya Red sambul membungkuk ala ksatria.

"Dih." OtakUdang sedikit geli melihat itu, sementara MissV menahan tawa melihat Red.

Sang Raja tersenyum.

"Jangan mencoba untuk membangunkannya." ucap sang raja.

Setelah Red dkk mengangguk setuju, sang raja langsung menyuruh mereka bertiga untuk mengikutinya, beberapa penjaga kerajaan juga ikut mengawal mereka berempat.

Saat mereka keluar, sebuah kereta kuda yang mewah sudah menunggu.

Sang raja mempersilahkan Red dkk untuk masuk.

Mereka sedikit merasa aneh karena diperlakukan seperti ini.

Tapi saat membuka pintu kereta kuda itu, seorang anak perempuan berambut kuning sebahu langsung melompat keluar dan menabrak Red, membuat Red terjatuh dan terbaring ditanah.

"Baa!!!." seru si anak perempuan itu.

Raja Frogon, OtakUdang dan MissV terkejut melihat itu.

Kini anak perempuan itu sedang duduk diatas perut Red.

"Huh, ini bukan ayah." ucapnya dengan polos, sementara Red masih terbaring mengusap kepala bagian belakangnya yang terantuk tanah.

"Frisya, apa yang kau lakukan disini?." tanya Frogon dan mengangkat Frisya dari atas Red.

The Continents WorldsTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang