TIPS MENULIS #70 : Cara Membuat Karakter Fantasi

1.1K 69 11
                                    

Sedang menulis cerita fantasi?

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Sedang menulis cerita fantasi?

Bingung bagaimana cara membuat karakternya?

Tenang. Hari ini aku akan membahas tentang bagaimana cara membuat karakter fantasi :D

Sebelumnya, barangkali kamu amsih bingung, apa sih itu genre fantasi?

Fantasi adalah hal yang berhubungan dengan khayalan atau dengan sesuatu yang tidak benar-benar ada dan hanya ada dalam benak atau pikiran saja. Kata lain untuk fantasi adalah imajinasi. Fantasi bisa juga merupakan sebuah fiksi, yang menggunakan bentuk sihir dan supranatural sebagai salah satu elemen plot, tema dan seting dalam sebuah . secara umum dibedakan dengan genre yang lebih bertemakan dan tentang hal yang mengerikan. (Sumber: wikipedia)

Jika dalam ceritamu ada naga, putri duyung, atau sekolah sihir, fix, ceritamu masuk genre fantasi ya :)

Namun, tidak harus ada semua elemen itu kok. Genre fantasi juga menyangkut seperti negara fiksi-yang dalam kehidupan nyata negara tersebut tidak ada, sekolah SMA yang ternyata ada sekeluarga vampirnya, atau robot yang datang dari masa depan ke bumi, dia berwarna biru dan menolong seorang anak SD (yang sekrang btw katanya sudah menikah! wkwkwk). Yang robot itu berarti masuknya fiksi ilmiah ya atau akrab juga disebut sebagai sci-fi, begitu juga dengan alien atau penjelajahan planet asing.

Okay. Sekarang kamu sudah tahu apa itu cerita fantasi. Jadi jangan sampai salah menentukan genre ya? :D

Lalu bagaimana caranya membuat karakter dalam cerita fantasi? Karena pasti ada aturan-aturan tertentu, kan?

Ya! Betul! Karena ini adalah genre fantasi, karakternya haruslah 'spesial'.

Apa yang dimaksud dengan spesial itu?

Dia harus berbeda dengan yang lain. Dalam cerita fanatsi, pembaca berekspektasi lebih bahwa imajinasinya akan dipukau dengan deskripsi dari penulis tentang karakter dan dunia di sekelilingnya. Jadi buatlah mereka takjub!

Disclaimer: Semua tips berasal dari pengalaman dan riset.

1. DESKRIPSI FISIK

Ini sangat penting. Dalam cerita fantasi, pembaca mengharapkan karakter dengan fisik yang unik. Semakin unik, semakin mudah dikenali, semakin mudah diingat. Pastikan setiap karakter berbeda satu dengan yang lainnya. Buat dia menonjol di lingkungannya.

 Buat dia menonjol di lingkungannya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Cara Cepat Menjadi Penulis Hebat : TIPS MENULIS [DITERBITKAN]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang