TIPS MENULIS #28 : Cara Membuat Judul

3.2K 255 35
                                    

Hey-Ho!

Ceritamu sudah selesai? Namun... kamu masih belum punya judul?

Atau mungkin kamu sudah punya judul, tapi masih bingung pilih yang mana?

Kamu ingin judulmu simpel, mudah diingat sekaligus memikat?

Aku akan berbagi tips bagaimana cara membuat judul!

Langsung aja yuk!

1. Original

Cari di google calon judul bukumu, jika kamu menemukan sesuatu yang persis dengan judulmu, tapi lebih terkenal, artinya kamu harus ganti judulmu.

Misalnya kamu ingin memberi judul bukumu Twilight, tapi coba tebak apa? Yap. Bella Swan, Edward Cullen dan teman-teman vampirnya yang akan muncul pertama kali di google. Itu bukan hal yang baik. Kamu harus memastikan ketika orang-orang mengetik judulmu di google yang muncul adalah bukumu, bukan yang lain.

2. Cari Kata yang Sering Muncul

Setidaknya ada minimal 5 kata yang sering muncul dalam naskahmu. Ya, 'kan?

Coba catat apa saja dan gabungkan. Kalau masih belum pas, kaitkan kata-kata itu dan dapatkan sebuah kata baru yang dramatis.

Contoh :

Dalam novel twilight sedikit sekali Stephanie Meyer menyebutkan kata 'twilight'. Alih-alih, dia lebih banyak menyebutkan darah, napas, dan mengerut, tapi judulnya bukan itu 'kan? (syukurlahhh... hehe)

Kata 'twilight' sendiri artinya temaram / remang-remang. Ini maksudnya sesuai dengan nuansa yang ada dalam novel itu, nuansa Forks, nuansa dicintai dan mencintai vampir.

Contoh lain :

Dalam novelku Mia is Mine!, kata 'Mia' memang menjadi salah satu yang banyak disebutkan. Selain itu, Mia is Mine! juga menceritakan tentang Max dan Ivan yang memperebutkan Mia. Dalam Bahasa Spanyol, Mia artinya Milikku dan itu yang menjadi benang merah dalam buku itu. Jadi judul Mia is Mine! adalah pilihan yang paling tepat.

Banyak yang tanya kenapa judulnya menjadi Mia is Mine! Fearless?

Seperti yang kamu tahu, cerita Mia is Mine! dibagi menjadi 3 seri dan setiap seri memiliki sub judul masing-masing.

Di seri pertama ini aku memilih sub judul : Fearless atau artinya adalah Tanpa Rasa Takut.

Sub judul ini menggambarkan keseluruhan inti plot cerita tentang Mia yang berani mencintai Max Alenta menerima segala resikonya, tanpa rasa takut.

Tentunya ini berkesinambungan dengan 2 seri lainnya.

Ada yang bisa nebak gak kira-kira dua judul lainnya apa? :D

3. Tema

Apa temanya?

Memberi judul 'Darah' untuk cerita romantis cukup membuat calon pembaca bingung. Namun, jika memberikan judul 'Merah', nampaknya itu lebih baik.

Menurutku judul 'Darah' lebih cocok untuk cerita misteri atau horor. Kalau memang ada judul seperti itu, aku bakal tertarik untuk membelinya! :D

4. Pilih Salah Satu

Tidak perlu takut membuat daftar judul yang kamu suka. Eliminasi satu-satu yang menurutmu paling menarik dannnnn akhirnya kamu menemukan satu yang terbaik!

5. Pilihan Orang Lain

Kalau kamu benar-benar sudah buntu, biarkan orang lain yang memilih. Kamu bisa minta saran teman, keluarga, beta-readers, critique partners, atau... coba tebak siapa? Yap. Fans-mu! Ini cari terbaik juga untuk memberi tahu, "Hei, aku menulis buku!" Mereka bisa menjadi orang-orang yang berpotensi membeli bukumu nanti.

Itu dia tips dari aku :)

Yang terpenting dalam memberi judul adalah judul harus menggambarkan isi buku.

Seperti kata salah satu editor Gramedia Pustaka Utama, Ira, "Judul buku adalah sinopsis paling singkat dari buku."

Aku post tips menulis tiap hari rabu.

Jamnya gak tentu. Kadang bisa pagi, kadang sore, kadang malem jadi follow aku supaya gak pernah ketinggalan ya!

Mia is Mine! Fearless tersedia di nulisbuku.com.

Link di bio dan di kolom komentar :)

See ya!

-----------------------------

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

-----------------------------


Cara Cepat Menjadi Penulis Hebat : TIPS MENULIS [DITERBITKAN]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang