TIPS MENULIS #23 : Sinopsis dan Blurb

3.9K 335 36
                                    

Halo!

Banyak yang bertanya : apa itu blurb? Apa itu sinopsis? Apakah blurb dan sinopsis itu berbeda atau sama? Apakah aku harus menulis blurb? Apakah aku harus menulis keduanya dan bagaimana cara menulisnya?

Tenang. Kali ini kita akan membahas Sinopsis dan Blurb.

1. Apa itu blurb dan sinopsis?

Blurb adalah ringkasan kecil ceritamu yang menarik tanpa membocorkan alur yang membuat pembaca jadi penasaran dan ingin membaca ceritamu.

Blurb harus tajam, penuh misteri, dan singkat. Ingat ya. Singkat.

Sementara sinopsis adalah ringkasan ceritamu sesuai alur.

Nah. Ada dua jenis sinopsis :

Pertama : sinopsis singkat yang bisa kamu temukan di belakang buku.

Sinopsis ini tidak membocorkan kejadian penting dalam cerita/plot twist.

Kedua : Sinopsis untuk editor.

Sinopsis ini harus ditulis segamblang-gamblangnya menjabarkan kejadian runtut cerita dari awal sampai akhir. Tuliskan semua kejadian penting dan plot twist bahkan ending agar editor bisa tahu dengan jelas ceritamu. Jadi intinya ini seperti cerita pendek bukumu.

Dari pengertiannya saja sudah jelas ya bahwa blurb dan sinopsis berbeda.

2. Di mana biasanya letak blurb dan sinopsis?

Blurb dan sinopsis ringkas biasanya ada di belakang buku.

Sementara sinopsis untuk editor ada di dalam naskah yang kamu kirimkan ke penerbit mayor. Jika kamu menggunakan jasa penerbit indie/self-publisher, kamu tidak memerlukan ini.

3. Berapa banyak jumlahnya?

Blurb dan sinopsis singkat seharusnya berjumlah tidak lebih dari satu halaman. Biasanya sekitar 100 kata saja.

Sedangkan sinopsis untuk editor, umumnya 4-5 halaman, pokoknya tidak akan lebih dari 10 halaman.

4. Bagaimana cara membuatnya?

Masih ingat pengertian blurb di awal tadi?

Blurb harus tajam, penuh misteri, dan singkat. Singkat.

Aku akan menggunakan blurb novel Mia is Mine! Sebagai contoh. Kita akan membedah sama-sama.

Mulai dengan sesuatu yang menarik dalam ceritamu, sesuai tema dan lebih bagus lagi, memunculkan misteri atau pertanyaan.

Apakah kau pernah melaju 250km/jam bersama orang yang kau cintai?

Aku pernah.

Selanjutnya, perkenalkan karakter utama atau love interest. Deskripsikan sedikit sifatnya, rupanya, siapa dia.

Kekasihku Max akan selalu melakukan hal-hal gila selama dia masih bernapas.

Tutup dengan kesimpulan yang memancing rasa penasaran.

Namun, anehnya di saat bersamanya, aku menjadi wanita paling beruntung di dunia.

Dari sini kita bisa mengetahui bahwa love interest si-aku adalah Max. Dalam deskripsi kita tahu bahwa dia gila. Dia adalah seseorang yang bisa melaju 250 km/jam di atas motor – yang berarti seorang pembalap, dan karakter utama jatuh cinta padanya.

Dari blurb ini kita mendapatkan nuansa gila, beresiko dan menegangkan, tapi juga romantis.

Contoh lain?

Oke. Kita lihat novel Twilight.

Tentang tiga hal yang aku benar-benar yakin :

Pertama, Edward adalah vampir. Kedua, ada sebagian dari dirinya – dan aku tidak tahu seberapa dominan bagian itu – yang haus akan darahku. Ketiga, aku mencintainya. Dan cintaku padanya sangat dalam dan tanpa syarat.

Cara Cepat Menjadi Penulis Hebat : TIPS MENULIS [DITERBITKAN]Where stories live. Discover now