TIPS MENULIS # 78: Karakter Utama yang TIDAK DISUKAI Pembaca

1K 120 41
                                    

Jangan sampai deh nulis karakter utama yang begini!

1. BODOH

Dia boleh tidak tahu satu atau dua hal, tapi kalau semua hal dia tidak tahu, ih bikin gemes! Pembaca lebih suka karakter yang cepat tanggap, pintar dan bukannya karakter utama yang memilih sesuatu karena alasan yang tidak jelas! Apalagi kalau diajak ngomong gak nyambung! Rasanya pengin ngelempar tuh cerita keluar jendela!

Semua karakter bisa melakukan kesalahan, tetapi jika kesalahan yang dia lakukan karena kebodohannya berulang-ulang dan tidak pernah belajar, pembaca tidak akan tertarik lagi!

2. KEJAM

Karakter utama yang kejam sangat sulit mendapatkan simpati pembaca. Jika tidak memiliki simpati pembaca, mereka tidak akan tertarik untuk terus membaca.

3. TIDAK PUNYA TUJUAN, MOTIVASI DAN PENDIRIAN

Kalau karakter utamamu sedikit-sedikit bilang, "yah... aku gak tahu... yah, aku bingung... aku pengin ke sana sih, tapi yah... gimana yah.... apa yang harus aku lakukan?"

TIDAK! Karakter utama tidak pernah bertanya apa yang harus dia lakukan karena dia yang membawa cerita itu berjalan. Dia yang memutuskan sesuatu, dia yang mengambil aksi. Karakter lain yang justru mengikuti karakter utama.

4. TIDAK PUNYA CINTA

Dia tidak peduli pada lingkungan sekitar. Hatinya keras, sombong, merasa lebih tinggi dari yang lain, tidak punya simpati, egois dan tidak punya cinta untuk orang lain. Dia bahkan tidak memiliki hal yang dia sukai seperti hobi atau peliharaan. Kepribadiannya kosong. Dia hanya berjalan-jalan dan membenci orang lain. Ih, siapa yang peduli pada karakter seperti itu? Di dunia nyata juga bakal males kan ketemu orang kayak gitu?

5. TIDAK PUNYA KEAHLIAN DAN PASIF

Dia ceroboh, lebih parah lagi dia tidak bisa melakukan apa-apa! Sama sekali! Dia pasif, tidak bergerak jika tidak disuruh. Sekali lagi, karakter utama harus aktif. Dia yang menggerakkan cerita. Berikan dia satu atau dua keahlian. Tidak harus seperti Katniss yang jago memanah, cukup keahlian kecil yang berkontribusi pada cerita. Dia bisa bermain musik? Nilai matematikanya tertinggi sekelas meski nilai bahasa Inggrisnya jeblok itu sudah cukup! Dia sering terlambat, tapi dia pintar dan menjadi kesayangan guru musik, misalnya.

Itu dia karakter yang TIDAK DISUKAI pembaca. Kamu mungkin bertanya, apakah aku harus menulis karakter yang disukai pembaca? Jawabannya adalah YA.

Pembacamu harus menyukai, paling tidak bersimpati pada karakter utamamu karena jika mereka tidak menyukai karakter utama, mereka akan meninggalkan cerita! Itu pasti.

Jadi, buatlah karakter utamamu aktif, buatlah dia menarik simpati.

Meskipun mungkin kamu ingin menulis seorang karakter utama yang awalnya menyebalkan, paling tidak dia memiliki satu kualitas yang mampu membuat pembaca bersimpati padanya.

Semoga tips ini membantu! :)

Aku akan merilis Karakter Utama yang DISUKAI Pembaca dalam waktu dekat. Tunggu ya!

Aku rilis tips setiap hari rabu :)

Follow instagram dan youtube channel-ku untuk mendapatkan tips menulis tambahan :)

Follow instagram dan youtube channel-ku untuk mendapatkan tips menulis tambahan :)

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Miliki Mia is Mine! Fierce di nulisbuku.com :

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Cara Cepat Menjadi Penulis Hebat : TIPS MENULIS [DITERBITKAN]Where stories live. Discover now