Cara Ibu Bekerja

1.6K 200 21
                                    

Aku sudah lupa cara ibu menyabuni piring-piring kotor di bak cuci

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Aku sudah lupa cara ibu menyabuni piring-piring kotor di bak cuci. Aku juga lupa bagaimana ibu menuangkan air ke dalam mesin cuci yang tidak terhubung pada keran.

Sama seperti mata kami yang tak lagi terhubung. Tiada lagi kedekatan. Tak seerat dua helai kain yang ibu karibkan dengan jarum dan benang. Tak selekat plester pada luka perih di lututku.

Ibu adalah kesunyian. Dalam lelah ia diam saja, tersenyum pada siksaan matahari di kebun. Dalam marahnya aku terbakar dan dadaku menggatal.

Ibu tak lagi betah. Ia pergi ke tujuan barunya yang masih samar. Aku tinggal memerah kesedihan dari dalam mataku.

Kelak jika bertemu lagi, aku mau mencuci ibu dari dosa-dosa hasil mendidik kami. Aku mau menghidangkan kebahagiaan pada meja deritanya yang berkaki pincang. Akan kuhentikan ibu dari usaha menyeimbangkan meja, lalu membelikannya meja yang baru.

Mungkin saja aku ini durhaka, dan bukan lupa pada cara ibu bekerja. Aku hanya malu menangisi apapun tentangnya, malu jika tenggelam dalam genangan sayangnya.

Jika saja aku masih lupa cara ibu bekerja, biarlah pekerjaan-pekerjaan itu yang mengajari. Biarlah aku yang berendam dalam dosa-dosa ibu, sementara ibu disucikan bersama meja barunya.

MENJERAT BELALANG PERUSAKWhere stories live. Discover now