Ch. 36 - Sebuah Organisasi

416 47 13
                                    

Memang, orang-orang tolol itu hanya bisa menghujat, menghina, dan mengejek. Mereka tidak mengerti sulitnya menjadi saya. Yang mereka pikir hanyalah "dokter kerjanya santai tapi gajinya besar". Hahaha... Dasar orang-orang tolol...

Yak, selamat menikmati!
__________________________________________

Organisasi Religi Gaean, adalah organisasi yang sudah dibentuk sejak ratusan tahun yang lalu. Mereka berfungsi untuk mengkoordinir segala kegiatan religi bagi seluruh pemuja Dewi Gaea.

Di dalam struktur organisasinya, terdapat tingkatan-tingkatan hirarki yang tegas. Semakin tinggi, maka pribadi tersebut semakin diagungkan.

Dari yang paling rendah, mereka adalah Acolyte. Acolyte merupakan rekrutan baru. Setelah beberapa tahun mendalami ilmu religi dan lulus ujian kenaikan strata, barulah Acolyte dapat dilantik menjadi Priest jika ia laki-laki atau Cleric jika ia perempuan.

Baik Cleric maupun Priest, mereka memiliki tugas yang sama, yaitu untuk membimbing sejumlah Acolyte dalam pendidikan religinya. Mereka bertanggungjawab atas segala tindakan dan perbuatan para Acolyte di bawah bimbingan mereka.

Lalu jika sudah memiliki ilmu religi yang lebih tinggi dan lulus ujian kenaikan strata berikutnya, Cleric dan Priest dapat menaiki jenjang berikutnya. Cleric akan menjadi Lector, dan Priest akan menjadi Bishop. Pada tahap ini, pendidikan resmi sudah berakhir. Untuk meniti jenjang strata berikutnya sangat dibutuhkan usaha pribadi dan pencapaian pribadi bagi seorang Bishop. Sedangkan Lector, tidak bisa lagi untuk meniti jenjang karir yang lebih tinggi. Hal ini murni disebabkan karena kuatnya faktor ketidaksetaraan gender di dalam organisasi.

Bishop dan Lector bertugas untuk memimpin Organisasi Gaean yang berada di desa-desa dan perkampungan. Sedangkan yang memimpin Organisasi Gaean di pusat kerajaan, adalah seorang Archbishop.

Archbishop dipilih berdasarkan kemampuan light magic yang dimilikinya dan juga kekuatan pengaruhnya dalam politik internal organisasi tersebut. Setiap kerajaan hanya ada satu Archbishop.

Lalu, strata tertinggi dan tersuci dalam Organisasi Gaean ini, dipegang oleh seorang Cardinal. Setiap generasi hanya ada satu Cardinal di seluruh planet ini. Di generasi ini, pemegang kekuasaan tertinggi dalam Organisasi Gaean adalah Cardinal Xerzo. Terkait posisi singgasananya, adalah di Kota Syndas, ibukota Kerajaan Elysium.

"Kau sudah menyebarkan berita seperti yang diperintahkan Archbishop?"

"Hm. Bagianku sudah selesai semua. Selain menempelkan beritanya di setiap papan pengumuman, kami juga melakukan pidato singkat secara menyebar tentang hal ini agar dapat mempengaruhi pola pikir para pengikut Gaean dengan lebih efektif."

"Ahh... Enaknya dapat bagian di pinggiran kota... Bagianku sedikit lebih sulit. Banyak kaum terpelajar di sana. Sebagian dari mereka mempertanyakan yang kusampaikan. Sebagian lagi malah tidak peduli dan terus melanjutkan kegiatannya."

"Tak apa. Karena bagianku sudah selesai, tim kami akan membantumu. Ayo, kita tidak boleh membuat Archbishop kecewa apalagi sampai marah."

"Benarkah?? Waaah! Terima kasih, Tagu!"

"Hahaha... Sebagai sesama Priest rendahan di kota ini, kita harus saling bantu. Tapi ingat, jangan karena kami bantu, kamu malah malas-malasan!"

"Sansss... Kami juga tetap berusaha keras!"

***

Setelah mendapatkan penjelasan dari Geodam, Arka dan yang lainnya kembali ke Desa Kardia, desanya para demihuman di Hutan Goturg. Mereka juga mengundang Geodam versi mini untuk berdiskusi dengan para Demihuman.

Isekai Medic and Magic 3 : AcademyWhere stories live. Discover now