Bab 11: Bali Fast Backward

372 50 40
                                    

Tenggelamnya pulau Bali menimbulkan kegemparan dan kehebohan di seluruh penjuru dunia

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Tenggelamnya pulau Bali menimbulkan kegemparan dan kehebohan di seluruh penjuru dunia. Peristiwa itu akan selalu dikenang dengan sebutan misteri Bali Fast Backward. Publik internasional benar-benar terperangah. Betapa tidak, pulau Bali porak-poranda dan tenggelam ke dasar lautan hanya dalam kurun waktu satu jam. Sesuatu yang akan menjadi sebuah misteri dan perbincangan yang tak kunjung usai pada tahun-tahun mendatang.

Laporan dari berbagai televisi internasional memberitakan:

"Saat pijar biru yang berputar di langit lenyap dan melontarkan kilatan cahaya terakhir, tiba-tiba segala sesuatu berbalik ke tempat semula, seperti sebuah adegan film yang di-fast backward ke start awal lagi. Apa yang sebenarnya terjadi?"

"Pulau Bali yang telah tenggelam ke dasar laut, bergerak kembali ke atas - ke posisi semula seperti tidak terjadi apa-apa, utuh seperti sediakala beserta seluruh seluruh isi pulau tersebut. Apa yang lebih ganjil dari peristiwa demikian? Para penari Bali yang sedang menggerakkan tangan, menari dan telah disapu ombak, tiba-tiba kembali ke posisi semula dan tentu saja menjerit-jerit seperti berpapasan dengan hantu di siang bolong, begitu juga semua orang yang sedang berada di pulau itu."

"Batu-batu, kuil dan candi yang berserakan bergerak, berkumpul dan tersusun kembali membentuk bangunan-bangunan yang kembali menjadi utuh. Rumah-rumah penduduk yang tercabut dan hancur lebur terlempar kembali ke posisi semula. Manusia yang telah terkubur di dalam lautan melesat dan kembali ke tempat semula. Segala sesuatu yang telah porak-poranda bergerak, beterbangan dan kembali ke titik asal di jam 10.00 saat berkas sinar biru di atas awang-awang mengeluarkan cahaya pertama yang menyilaukan mata manusia. Segala sesuatu kembali utuh seperti sediakala."

Apa yang terjadi dengan Dennis dan keluarga Dokter Harris di pantai itu?

Dokter Harris tercengang setelah dia terlempar kembali ke atas pantai, padahal tadi dia sudah tersapu gelombang dan tenggelam ke dalam lautan. Terpana, dia melihat Bu Cynthia berdiri di sampingnya. Rasanya seperti tersihir menjadi patung dan tak bisa berkata apa-apa selama beberapa detik. Atau dia sudah gila? Bagaimana dengan semua orang yang sekarang seperti orang linglung di pantai ini?

"Hei, apa yang terjadi?" Dokter Harris kebingungan, saat semua orang di sekeliling saling berteriak-teriak panik dan ketakutan. Bu Cynthia menutup mulutnya, histeris. Semua bencana yang baru saja terjadi lenyap seketika.

"H-Harris apakah kau juga mengalaminya?" Bu Cynthia terhuyung-huyung dan segera ditahan suaminya. "Rivaldy, Nicky, Dennis, di mana mereka?"

Dennis, Rivaldy dan Nicky saat ini terlihat berada di dalam air dan sekarang berenang naik ke pantai. Semua orang-orang di sekeliling saling bertanya dengan perasaan kalut luar biasa: 'apakah kau juga mengalaminya?' - berasumsi bahwa itu cuma terjadi dalam pikiran mereka sendiri. Di mana-mana terlihat orang-orang saling berangkulan, terhuyung-huyung dan tersandar, tergeletak di atas pasir saat menyadari bahwa mereka semua selamat dari bencana yang menggemparkan tersebut. Sesaat kemudian, semua orang mulai berlarian ke sana-kemari dengan pikiran yang kacau-balau. Apa yang sebenarnya terjadi?

PURA-PURA MATIWhere stories live. Discover now