TIDAK DIDUKUNG ORANG SEKITAR

345 48 15
                                    

Tiga tahun lebih saya bergaul dengan penulis, banyak di antara mereka yang mengucap keluhan soal penghasilan:

Penghasilan penulis sedikit sehingga tidak didukung orang terdekat.

Bener nggak sih demikian?

Jawab pertanyaan ini deh: Pekerjaan apa yang gajinya banyak? Dokter, pengacara, PNS?

Temans, nggak ada satu pun hal yang pasti di dunia ini. Sama halnya dengan gaji. Apakah kamu pikir gaji dokter pasti banyak? Wah, kamu belum mengenal dokter yang harus struggling dengan nafkah yang nggak seberapa serta jam kerja yang panjang. Ini contohnya:

 Ini contohnya:

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Kamu mau bilang, "Tiga juta banyak, Kak

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Kamu mau bilang, "Tiga juta banyak, Kak."

Bandingkan dong dengan jam kerjanya. Karyawan kantoran rata-rata bekerja 8 jam per hari atau 40 jam per minggu. Gajinya sesuai upah minimum provinsi. Dokter dalam artikel ini bekerja 22-29 jam lebih banyak daripada karyawan kantoran dengan gaji yang saya pikir jauh dari kata layak.

Kamu tahu nggak perjuangan dan pengorbanan menjadi seorang dokter? Sejak SMA harus meraih nilai yang bagus. Belum lagi perjuangan kalau mau masuk perguruan tinggi negeri (PTN) yang harus menyingkirkan ribuan saingan.

Kalau calon mahasiswa fakultas kedokteran (FK) nggak mampu masuk PTN dan nekat masuk perguruan tinggi swasta (PTS) yang biaya pendidikannya bikin mama papa mungkin terpaksa jual ginjal.

Setelah masuk, mahasiswa FK harus belajar mati-matian. Lulus sarjana kedokteran harus jadi ko-as. Ada ujian kompetensi yang harus dihadapi. Bayangkan perjuangan untuk meraih jas putih itu. Belum lagi kalau ada wabah seperti sekarang harus siap bertaruh nyawa. Kamu tahu nggak berapa dokter yang sudah meninggal tertular Corona dari pasiennya? Googling aja deh. Lalu gajinya segitu dan masih mau kamu bilang banyak.

Betul, ada dokter yang kaya dan penghasilannya bisa untuk beli mobil mewah. Semua profesi ada yang penghasilannya banyak, ada yang penghasilannya sedikit.

Kerjaan apa lagi yang diidamkan orang? PNS misalnya. Wah keren ya, pakai seragam, gaji teratur, kalau sudah tua bakal dapat pensiun. Hei, apakah kamu tahu PNS nggak semuanya bergaji besar? Tergantung golongan, kementerian, atau pemprov/pemda mana. Masuknya pun mesti menyingkirkan jutaan pelamar. Nggak semua orang sanggup menembus persaingan demikian ketat.

Write Without FearWhere stories live. Discover now