20. Bercak Hitam. Darah?

95 8 0
                                    

Ichsan mengecek barang bawaannya, masih untung tidak kurang sesuatu pun. Ichsan lekas menyambar stang sepeda gunung, meluncur ke rumah kontrakan Pakde. Demikian lelah Ichsan malam itu, sehingga ia langsung menghempaskan badan di atas kasur yang keras.

Besoknya, Rabu 15 Maret 2017, Ichsan bangun kesiangan. Setelah masak sarapan sendiri - telor ceplok - dan melahapnya habis kurang dari lima menit, Ichsan memeriksa dokumen dalam map yang semalam diberikan Nurul.

Daftar absen murid kelas 10 IPA 2, tahun ajaran 2006/2007. Jumlah murid : 40.

"Tidak, 38," Ichsan mengoreksi. Ada 2 kolom nama yang kosong. Goresan pena tidak bisa menampakkan kalimat tersembunyi karena lembar dokumen itu adalah hasil fotokopi.

Ichsan menyesuaikan data pengurus kelas dengan nama-nama dalam daftar absen. "Dari 15 nama pengurus yang 2 diantaranya tidak diketahui, sedangkan 13 pengurus yang diketahui semuanya ada dalam daftar absen. Apakah hanya kebetulan jika 2 kolom nama yang kosong itu memang mereka yang tidak diketahui? Aku butuh bukti pendukung,"

Ichsan membaca dokumen selanjutnya, kumpulan formulir pendaftaran. Di sana terdapat rincian identitas dan alamat murid yang tersebar di segala penjuru Bandung.

"Benar saja ada 38," kata Ichsan.

Jangankan 38, mendatangi 13 orang saja butuh waktu 2 minggu karena kendaraan yang bisa digunakan Detektif Ichsan hanya sepeda gunung. Belum lagi jika ada kendala perubahan alamat, bisa lebih lama.

"Aku harus fokus," Ichsan memilah formulir pendaftaran berdasarkan murid pengurus kelas dan bukan pengurus kelas. "Kalau memang ada petunjuk di sini, seharusnya sudah ketemu dari tadi,"

Ichsan membagi kumpulan formulir dalam dua tumpukan berbeda.

"Ah, iya. Aku telusuri saja alamatnya lewat peta internet," Ichsan menyalakan data seluler di hp nya.

Cicadas, Cicaheum, Sukaluyu. Tiga sebaran terdekat dari Bukit Cikutra. Leuwipanjang, Cibiru, Cisara. Tiga sebaran terjauh. Bahkan, Cisara terletak di perbatasan Kabupaten Bandung.

Selesai memetakan alamat, Detektif Ichsan mendapati hal mencurigakan pada fotokopi daftar absen.

Bercak hitam pada kolom kosong.

Darah?

Detektif Ichsan 6 : Detective's Hometown.Where stories live. Discover now