29. Pergi Tidur.

94 5 0
                                    

Sudah larut malam ketika Ichsan memarkir sepeda gunung di halaman rumah kontrakan pakde.

Setelah meletakkan tas di sembarang tempat, Ichsan langsung memeriksa pemanas bertenaga listrik tempat ia mereaksikan gas hidrogen dan klorin menjadi asam klorida, serta melarutkan senyawa itu di dalam air.

Larutan asam klorida sudah siap, kentara dari indikator bromtimol biru yang menjadi kuning. Selesai membereskan peralatan lab, Ichsan menyimpan produk sampingan larutan soda api di tempat yang aman.

Ichsan mencuci kuas yang sempat dipakai menyapu larutan soda api agar larutan asam klorida tidak ternetralkan lagi menjadi garam dapur.

"Ketemu," sesuai dugaan Ichsan, ada huruf-huruf yang berubah warna menjadi kuning pada nama-nama pengurus kelas.

Huruf dalam kurung berubah jadi kuning, sisanya tetap warna biru. "Pola ini tidak dipengaruhi spasi,"

(r) e (ik) o (m) ar (u)

yo (ni) w (i) b (o) wo

(b) a (r) o (s) k (u) su (ma) d (in) a (ta)

el (i) n (as) u (t) i (o) n

h (a) sa (nu) d (in) g (o) wa

(r) e (ik) ok (o) m (ar) u

(ri) na (n) a (ra) sa (ti)

r (a) i (ha) ch (i) m (an) de

(ro) z (ak) yu (d) i (s) ti (r) a

(j) ufriyadi

Setelah huruf J pada nama Jufriyadi, tidak ada huruf lain yang berubah warna menjadi kuning.

"Jika polanya titik dan garis, berarti..."

Ichsan menulis kode morse di buku tulisnya, mengikuti pola huruf yang berubah warna.

/.-././-../..../---/

/.-.././--./.-/.--/.-/

/-.-/.-/--/

/../../

Redho Legawa kam ii.

"Keamanan dua maksudnya," jelas Ichsan.

Sempurna nama 16 pengurus kelas dalam gulungan karton itu, kecuali dua nama kosong yang tidak diketahui Nurul.

"Cukup untuk hari ini," Ichsan melirik jam dinding yang jarum pendeknya sudah melewati angka dua belas.

Selesai memecahkan sandi Ichsan mencuci peralatan kimia yang tadi digunakan. Setelah menyimpan semua peralatan itu di gudang belakang, Ichsan pergi tidur.

Detektif Ichsan 6 : Detective's Hometown.Where stories live. Discover now