(1) Syirik Kepada Allah

7.7K 461 7
                                    

Syirik adalah dosa yang paling besar, dosa yang tidak akan diampuni, kezhaliman yang tiada tara, kesalahan yang fatal, musibah yang dahsyat dan bencana yang membinasakan.

Allah Ta'ala berfirman :

"Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, di waktu ia memberi pelajaran kepadanya: "Hai anakku, janganlah kamu mempersekutukan Allah, sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang besar"

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, di waktu ia memberi pelajaran kepadanya: "Hai anakku, janganlah kamu mempersekutukan Allah, sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang besar". (QS. Luqman [31] : 13)

Syirik adalah menyamakan Allah Ta'ala dengan selain-Nya dalam hal-hal yang menjadi kekhususan-Nya. Maka memalingkan suatu peribadahan, baik ibadah qabliyah (ibadah hati) seperti inaabah (taubat), takut dan cinta; atau ibadah qauliyah (ibadah lisan) seperti tasbih dan takbir; ataupun ibadah fi'liyah (ibadah aplikatif) seperti berqurban, thawaf dan shalat selain kepada Allah termasuk bentuk kesyirikan yang tidak akan diampuni oleh Allah Ta'ala. dan menjadikan amalannya tidak akan diterima oleh Allah.

Allah Ta'ala berfirman :

Allah Ta'ala berfirman :

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Dan sesungguhnya telah diwahyukan kepadamu dan kepada (nabi-nabi) yang sebelummu

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Dan sesungguhnya telah diwahyukan kepadamu dan kepada (nabi-nabi) yang sebelummu. Jika kamu mempersekutukan (Tuhan), niscaya akan hapuslah amalmu dan tentulah kamu termasuk orang-orang yang merugi. Karena itu, maka hendaklah Allah saja kamu sembah dan hendaklah kamu termasuk orang-orang yang bersyukur'". (QS. Az-Zumar [39] : 65-66)

Syirik akan menyebabkan pelakunya masuk neraka. Allah Ta'ala berfirman :

"Sesungguhnya orang yang mempersekutukan (sesuatu dengan) Allah, maka pasti Allah mengharamkan kepadanya surga, dan tempatnya ialah neraka, tidaklah ada bagi orang-orang zalim itu seorang penolongpun"

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Sesungguhnya orang yang mempersekutukan (sesuatu dengan) Allah, maka pasti Allah mengharamkan kepadanya surga, dan tempatnya ialah neraka, tidaklah ada bagi orang-orang zalim itu seorang penolongpun".  (QS. Al-Maaidah [5] : 72)

Maka Tidak ada yang diseru selain Allah, tidak ada yang ditakuti selain Allah, tidak boleh bersumpah kecuali dengan nama Allah, tidak boleh bernadzar kecuali kepada Allah, tidak boleh melakukan thawaf kecuali di Baitullah, Ka'bah, tidak boleh menyembelih sesuatu kecuali ditujukan kepada Allah, tidak boleh bertawaqal kecuali kepada Allah dan tidak boleh mengarahkan peribadahan baik yang tersembunyi maupun yang terang-terangan kecuali kepada Allah Ta'ala. Sebab, hal itu adalah murni hak Allah Ta'ala. Karenanya kita ada, untuk itulah kita diperintah dan tentang inilah kita dibangkitkan nanti di hari kiamat. Dengan semua ini, maka kita akan selamat --setelah kita mendapat rahmat Allah--.

Allah Ta'ala berfirman :

"Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia mengampuni segala dosa yang selain dari (syirik) itu, bagi siapa yang dikehendaki-Nya

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni dosa syirik, dan Dia mengampuni segala dosa yang selain dari (syirik) itu, bagi siapa yang dikehendaki-Nya. Barangsiapa yang mempersekutukan Allah, maka sungguh ia telah berbuat dosa yang besar". (QS. An-Nisa [4] : 48)

100 Dosa yang Diremehkan WanitaWhere stories live. Discover now