Tanka

13 0 0
                                    

CARA MEMERIKSA PIVOT TANKA

Tanka adalah puisi dua frase yang mana tiap frase itu memunculkan satu suara yang menyiratkan satu makna. Pola 5-7-5-7-7 adalah pola tuang tanka. Fungsi pivot adalah sebagai poros pergeseran suara. Sebagai poros pergeseran suara maka kalimat baris ketiga tanka bersifat ambigu (bermakna ganda). Apa yang tersirat dalam kalimat baris pivot (baris ketiga) merupakan kombinasi makna denotative (makna sesungguhnya) dan makna konotatif (makna kias). Kita simak tanka berikut ini:

ini berlobang
atap rumput pondokku
melihat bulan
segalanya tercermin
air mata di lengan

Pivot di baris ketiga, Frase Kami no ku (5-7-5)  atau frase atas, penulisannya dalam gaya tanka modern mengikuti prinsip-prinsip penulisan haiku.  Karena itu apa yang dituliskan untuk frase 5-7-5  sepenuhnya harus dapat dikenali sebagai “hasil sensor indera manusia”, dan  makna yang tersirat di kalimat baris ketiga ketika dibaca merupakan “makna sesungguhnya” atau makna denotative. Kita simak itu dalam contoh di atas:

ini berlobang
atap rumput pondokku
melihat bulan

Kalimat “melihat bulan” adalah melihat objek “bulan” dalam makna sesungguhnya, bukan bintang, di malam hari. Frase ini sepenuhnya mengungkapkan hasil kerja indera manusia.

Lalu baris pivot kita kaitkan dengan frase di bawahnya yaitu frase Shimo no ku (7-7). Maka makna tersirat yang muncul dalam kalimat baris pivot adalah makna konotatif atau makna kias:

melihat bulan
segalanya tercermin
air mata di lengan

Kalimat “melihat bulan” kini memiliki makna baru, yakni: “melihat aib atau kekurangan diri”, bukan lagi dalam makna sesungguhnya. Objek bulan adalah sesuatu yang bersinar dalam kegelapan, karena bersinar di kegelapan maka ia dikonotasikan sebagai “aib atau kekurangan diri yang tersingkap” dari sekian banyak keburukan (kegelapan) yang tersembunyi dalam diri manusia.

Cermati penjelasan di atas, dan silakan periksa kembali tanka yang teman-teman pernah tulis.  Tanka tanpa pivot tidak layak disebut “tanka”!

Sumber: Ngoas Puisi

Celengan PengetahuanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang