Menulis Puisi Romance dan Elegi

25 0 0
                                    

Baiklah, Langsung saja ini materi tentang "Merajut puisi Romance dan elegi".

Mohon disimak dan diperhatikan ya sahabat literasi.

"Romance"

Jatuh cinta adalah anugerah yang datang tanpa bisa kita cegah. Berbagai rasa bercampur aduk. Tidak ada lagi batasan antara kecewa, senang, marah, bahagia, cemburu dan masih banyak lagi. setiap orang kami yakin memiliki cinta, cinta monyet cinta buta cinta gila bahkan cinta pada sang penciptanya dan cinta-cinta lainnya kan. apa lagi yang cinta diam-diam bingung mau curhat kesiapa, mau cerita ke teman takut sampai pada orang yang di cinta.

Romansa merupakan salah satu tema dalam puisi yang berisi ungkapan perasaan cinta sang penyair, baik kepada lawan jenis, ataupun kepada Sang Pencipta (tapi kalo pencipta beda lagi ya aliran puisinya). Puisi romansa juga sering disebut sebagai puisi romantis atau puisi cinta.

Puisi cinta selalu menyimpan sisi puitis sekaligus romantis yang mampu menggugah setiap orang, utamanya mereka para pencinta. Cinta memang hal yang paling universal di dunia ini. Siapa sih yang tidak butuh cinta? Setiap orang tentu membutuhkannya, bahkan oleh mereka yang mengaku tidak membutuhkan cinta.

Itulah sebabnya cinta menjadi hal yang tak pernah habis-habisnya untuk dibahas. Cinta menjadi tema paling laris dalam roman, novel, drama, cerita pendek, lagu, hingga puisi. Sejak berabad-abad yang lalu, sudah banyak tokoh-tokoh dunia yang mencipta puisi cinta yang indah.

Sebut saja William Shakespeare, penulis abad ke-17 Renaisans, sang pencipta roman Hamlet, Julius Caesar, dan Romeo and Juliet yang legendaris. Bahkan dalam tiap karya prosanya, Shakespeare selalu menyelipkan puisi cinta yang mampu membawa perasaan pembacanya, untuk menguatkan kisah cinta dalam karyanya.

Menilik kreatifitas dan kemampuan imajinasi Shakespeare dalam mencipta karya prosa dan puisi cinta, mungkin memberi inspirasi bagi anda untuk dapat mencipta juga puisi cinta yang indah. Anda mungkin bingung, harus mulai dari mana? Kata-katanya bagaimana? Bagaimana cara merangkainya?

6 Tips Mudah Merangkai puisi cinta

1. Gunakan Perasaan

Apa yang anda rasakan saaat jatuh cinta, atau apa yang anda rasakan pada orang yang anda cintai? Rasakan dan gambarkan seluruh perasaan yang muncul. Biarkan perasaan anda memimpin, dan bukan pikiran anda.

Alirkan setiap kata yang muncul dari rasa cinta yang anda rasakan. Jangan terlalu memikirkan kata-kata apa yang indah. Tulis saja, dan anda akan melihat kata-kata yang terangkai dari tuntunan perasaan anda memiliki kekuatan puitis yang lebih kuat dibanding saat anda sibuk memikirkan kata-kata apa yang harus anda tuliskan.

2. Kenang Saat-Saat Pertama

Kenangan akan saat-saat pertama selalu memiliki kesan yang kuat dan mendalam. Jika anda bingung mencari insipirasi puisi cinta, coba ingat lagi saat-saat pertama anda bertemu dengan pujaan hati anda. Atau saat pertama kali anda menyadari betapa anda menyukainya.

Ingat detailnya, seolah anda berada kembali ke saat-saat itu. Bayangkan anda berada dimana, apa saja yang ada di sana, bayangkan situasinya, ramaikah atau sepi? Bayangkan wajahnya, tingkahnya, ekspresinya. Gambarkan melalui kata-kata yang muncul dari perasaan dan pengalaman anda saat itu.

Jangan tinggalkan hal-hal kecil. Karena bahkan hal-hal kecil atau remeh sekali pun penting dan mampu memberi keindahan dan cita rasa tersendiri dalam setiap puisi.

3. Buat Perbandingan

Saat anda ingin menulis sebuah puisi cinta untuk seseorang, tentu ia adalah seseorang yang telah memberikan pengaruh yang luar biasa dalam hidup anda. Agar puisi anda itu lebih mengena, coba ingat bagaimana hidup anda sebelum dan setelah dekat dengan dia.

Celengan PengetahuanWhere stories live. Discover now